JEMBER, www.jembertoday.net – Wakil Bupati Jember KH. MB. Firjaun Barlaman alias Gus Firjaun atasi stunting dengan tiada lelah. Ketua Tim Percepatan Penanganan Stunting (TPPS) Kabupaten Jember itu hampir tidak pernah absen dalam memimpin monitoring dan evaluasi (monev) di kecamatan dan desa/kelurahan. Kali ini, bertempat di Kecamatan Mayang dan Mumbulsari pada Selasa, (3/12/2024).
Dalam sambutannya di Kecamatan Mayang, Wabup Gus Firjaun menyatakan bahwa monev ini adalah kegiatan yang harus dilakukan.
“Monev ini untuk mengetahui sejauh mana program yang sudah kita lakukan dan ada kendala apa,” terangnya.
Gus Firjaun meminta maaf kepada peserta monev karena harus menunggunya, molor dari jadwal semula, sebab sang kyai sejak semalam menunggu anaknya yang dirawat di RSD dr. Soebandi Jember.
Meski begitu, dia tetap bersemangat dalam memimpin monev.
Berbagai penanganan stunting di Jember perlu dievaluasi. Tujuannya, untuk mengetahui tingkat keberhasilan dan mencari jalan keluar jika ada kendala, sebab kondisi di masing-masing daerah berbeda.
Baca Juga : Rembuk Stunting: TPPS Desa Jubung Komitmen Percepatan Penurunan Stunting
Perlu diketahui bahwa Pemkab Jember telah menangani stunting dari hulu hingga hilir.
“Di hulu salah satunya, dengan memberikan bantuan kepada keluarga risiko stunting,” lanjutnya.
Gus Firjaun memberi apresiasi kepada para kader posyandu, Tim Pendamping Keluarga (TPK), petugas puskesmas, dokter, hingga ibu-ibu kader PKK yang dengan ikhlas membantu.
Menurutnya prevalensi stunting Kabupaten Jember telah mengalami penurunan. Namun, lanjutnya, tidak berhenti di situ.
“Stunting ini persoalan nasional,” tegasnya.
Wabup Jember Firjaun mengakui penurunan stunting di Jember masih landai.
“Rata-rata turunnya landai, bahkan ada di beberapa daerah yang naik,” katanya.
Tetapi hal itu tidak mematahkan semangatnya justru Gus Firjaun makin giat di penghujung tahun ini.
Gus Firjaun atasi stunting di Jember dengan tiada lelah. (Sgt)