
JEMBER, www.jembertoday net – DPD PPNI JEMBER ucapkan selamat dan sukses kepada Gus Fawait dan Djoko Susanto menjadi Bupati dan Wakil Bupati Jember periode 2025-2030.
Ucapan langsung disampaikan oleh Ketua PPNI DPD JEMBER, Ns Mustakim ,Sp.KMB., M.Kes. “Kami Ketua PPNI DPD Jember beserta Pengurus menyampaikan ucapan selamat dan sukses kepada Gus Fawait dan Djoko Susanto menjadi Bupati dan Wakil Bupati Jember yang baru,” ucap Mustakim, Kamis, (20/2/2025).
Baca juga : Upgrade Kompetensi Perawat Anestesi, RSU dr. Soebandi Gelar Workshop Tingkat Nasional
“Insyaallah akan terwujud Jember Baru Jember Maju. Semoga diberikan petunjuk, perlindungan dan kemudahan dalam memimpin Kabupaten Jember sehingga Kabupaten Jember semakin Maju, semakin sehat, semakin sejahtera dan semakin penuh kebaikan,” kata Mustakim dengan yakin.
Menurutnya, Gus Fawait telah memiliki banyak pengalaman dalam berbagai hal dan juga disayangi oleh masyarakat. Terbukti juga sebagai peraih suara terbanyak dalam pemilihan DPRD di tingkat Provinsi Jawa Timur.
Mantan anggota DPRD Provinsi Jatim 2 periode ini sangat dekat dengan masyarakat dan murah senyum. Bahkan khas dengan kedua tangan beliau ketika berjumpa dengan siapapun.

“Kami dari PPNI Kabupaten Jember (Persatuan Perawat Nasional Indonesia), Organisasi Profesi Kesehatan dengan jumlah anggota terbesar yang tersebar di berbagai pelosok yang sudah terbiasa memberikan pelayanan kepada masyarakat, insyaallah, siap bersinergi dalam mendukung program Gus Fawait, Bupati Jember” tandasnya.
Dalam DPD PPNI Jember ucapkan selamat itu ia berharap ke depan Jember semakin maju dan penuh kebaikan.
“Kita doakan bersama dan berusaha bersama semoga terwujud Jember Baru Jember Maju yang penuh kebaikan,” tutup Mustakim.
Motto PPNI DPD JEMBER, BERCAHAYA(Berkarakter, Responsif, Cerdas, Sejahtera dan Berbudaya) (*)