Foto: istimewa |
Jembertoday.com-Kemana anda akan menghabiskan waktu disisa tahun ini dan menyambut tahun baru 2020?
Hotel Meotel Jember menawarkan alternatif dengan nuansa yang sebelumnya belum ada di Kota Jember.
Apa itu?
Western street food adalah konsep jajanan jalan ala barat yang mana ditawarkan kepada seluruh pengunjung maupun masyarakat luas untuk menikmati jajanan barat.
Lokasi yang diambil pihak menejemen hotel di area samping lobby disepanjang jalan menuju area parkir baseman. Akan ada 4 sampai 5 gasebo disiapkan untuk acara ini.
Ditemui www.jembertoday.comHari Senin, 30 Desember 2019, FB Manager Hotel Meotel, Budi Setiawan mengatakan, “Tetep, konsepnya buffing transmanan tetapi yang ini akan kami tambahkan stoll atau warung/ pondokan”.
Jenis makanan yang ditawarkan diantaranya hotdog, berger, sosis ada roti Jhon, kata Budi. Harga yang ditawarkan pihak menejemen sangat bersaing. “Dan harga yang kami tawarkan Cuma Rp. 100.000,- bisa makan sepuasnya” katanya.
Acara western street food akan dimulai pukul 18:00 sampai detik-detik pergantian tahun. Agar tidak jenuh pengunjung akan dihibur dengan alunan live music dari solo organ, street dance hingga band lengkap dengan penyanyi.
Cheff Ryan, head cheff Hotel Meotel mengatakan bahwa dirinya dan tim siap mewujudkan ide dari menejemen. “Kami akan keluargan semua cheff” pungkas Ryan. (sigit)
Facebook Comments Box