Menu

Mode Gelap
Gus Firjaun Sapa Muslimat NU Semboro PPPK 2024 Jember Prioritaskan Guru dan Tenaga Kesehatan Plt Direktur RSD Soebandi Jember Diganti Gus Firjaun: Semua Takdir Tuhan Alfamart Berangkatkan Puluhan Karyawan Terbaik dan Berprestasi Umrah ke Tanah Suci, Debi Ariyani Ikut Serta

Peristiwa · 6 Feb 2021 05:17 WIB ·

Dafam Hotel Management dan Meotel Hotel by Dafam Peduli Korban Banjir Kali Bedadung


 Dafam Hotel Management dan Meotel Hotel by Dafam Peduli Korban Banjir Kali Bedadung Perbesar

 

CSR Dafam Hotel Management dan Meotel Hotel by Dafam Jember beri bantuan kepada korban banjir

JEMBER – Hotel ternama di Jember, Meotel di bawah Dafam Hotel Management peduli pada korban banjir Kali Bedadung. Aksi peduli itu bertujuan untuk meringankan beban korban yang masih membutuhkan bantuan. Mereka belum bisa hidup normal sebab rumahnya hancur, barang-barang hanyut, buku-buku hancur.

CEO Dafam Hotel Management, Andhy Irawan, MBA didampingi General Manager Meotel by Dafam, Helman Dedy Choandra turun langsung memimpin puluhan staff dan karyawan memberikan bantuan.  

“Meotel by Dafam dan DHM secara keseluruhan memberikan sedikit bantuan kepada saudara kita yang mengalami musibah,” ucap putra asli Jember itu, Sabtu, (6/2/2021). 

Andhy Irawan berikan bantuan semen kepada Lurah Kepatihan

Bantuan yang diberikan terdiri dari semen berjumlah 60 zak, masker, hand glove (sarung tangan) dan hand sanitizer diterima oleh Pj Lurah Kepatihan, Nanang. Lokasi penerimaan bantuan di RW 22 Kelurahan Kepatihan Kecamatan Kaliwates Kabupaten Jember.

Andhy menambahkan, sudah menjadi kewajiban baginya dan Dafam Hotel Management membantu korban bencana. “Memang agenda Corporate Social Responsibilities (CSR) ini diinisiasi oleh Meotel Hotel by Dafam Jember,” katanya.

CEO DHM melihat kondisi air Kali Bedadung

Seluruhnya DHM memiliki 25 Hotel di seluruh Indonesia. Di Jember ada Meotel Hotel di Jalan Karimata Jember. 

CEO DHM berharap aksi sosial itu diikuti oleh para pengusaha lainnya. “Kita tahu Indonesia mengalami banyak cobaan seperti bencana dan sebagainya,” Andhy mengingatkan.

Di bagian lain Plt Lurah Kepatihan, Nanang Suwono mengucapkan terima kasih kepada para donatur. “Alhamdulillah bisa dibantu Dafam, orang Jember asli,” kata Nanang usai melihat lokasi bencana bersama dengan CEO Dafam itu. 

Nanang menjelaskan bahwa bantuan akan disalurkan secara merata kepada warganya. “Saya koordinasikan dengan Babinsa, bhabinkamtibmas, RW, RT dan tokoh masyarakat sehingga tidak terjadi keributan,” pungkas Nanang. (Sigit)

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 7 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Gus Firjaun Sapa Muslimat NU Semboro

4 Oktober 2024 - 19:24 WIB

Gus firjaun sapa muslimat

Kepala KPPN Jember Dorong Akselerasi Serapan Anggaran 2024

27 September 2024 - 22:31 WIB

Kepala KPPN Jember

Realisasi Pendapatan Per Agustus 2024 Naik, Bagaimana Belanja Daerah Jember dan Lumajang?

27 September 2024 - 19:57 WIB

Realisasi pendapatan per agustus

TP PKK Kecamatan Sukorambi Gelar Lomba Cipta Menu Balita Stunting

25 September 2024 - 19:50 WIB

TP PKK Kecamatan Sukorambi

Selain Bermanfaat Banyak Tapi Warga Wajib Tahu Bahaya Listrik

23 September 2024 - 11:27 WIB

Bahaya listrik

Jari Sakti Berbagi Rejeki di Wirolegi

20 September 2024 - 11:53 WIB

Jari saktI berbagi rejeki
Trending di Kelurahan

You cannot copy content of this page